Rayakan HUT Bireuen ke-25, SWI Bireuen Gelar Lomba Masak

oleh
Penulis: SWI RADIO

Loading

SWI RADIO – Memeriahkan HUT Bireuen ke-25, Sekber Wartawan Indonesia (SWI) Bireuen sukses menggelar lomba memasak antar dusun di Gampong Ruseb Ara, Kecamatan Peusangan, pada Minggu (13/10/2024).

Acara ini melibatkan ibu-ibu dari empat dusun: Bineh Blang, Tgk Peuranteng, Blang Ara, dan Bineh Krueng, yang bersaing dalam lomba kuliner tradisional Aceh.

Ketua DPD SWI Bireuen, Yusri, S.Sos., M.Sos., yang akrab disapa Abuyus, menjelaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya merayakan HUT Bireuen, tetapi juga melestarikan masakan tradisional Aceh dan mempererat silaturahmi antar warga.

“Kuliner tradisional adalah identitas budaya kita. Kami berharap masyarakat, terutama generasi muda, makin mengenal dan mencintai masakan Aceh,” ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.